INFO: Blog ini sudah discontinue sejak Desember 2018. Untuk info tutorial SEO terupdate silahkan ke halaman Belajar SEO di Kepointernet.com
Sebelumnya saya sudah menuliskan dalam artikel cari uang di internet semakin mudah dengan SEO bahwa pengunjung dari Google itu lebih mudah untuk diubah menjadi konsumen atau pembeli. Kenapa? Karena sejak awal mereka membuka Google, mereka memang sudah mencari produk yang kita tawarkan. Tinggal seberapa mampu anda meyakinkan mereka untuk membeli dari anda.
Adik saya mempunyai sebuah blog pulsa, setiap hari ada 50 pengunjung. Dari 50-an itu ada sekitar 5 pendaftar per hari, jadi dalam setahun ada sekitar 1700 pendaftar. Dari semua pendaftar itu ternyata hanya sekitar 12,5% yang aktif (sekitar 200 orang). Dengan rata-rata 10 penjualan per agen dalam sehari, itu sama saja 2000 penjualan per hari dari semua agen.
Adik saya mengambil keuntungan 30 rupiah per penjualan, maka adik saya membukukan kentungan Rp.60.000/hari atau 1,8 juta per bulan. Penghasilan ini terus bertambah karena blog ini sudah masuk tahun kedua. Lumayanlah buat mahasiswa seperti dia. Ini adalah salah satu contoh aktifitas cari uang di Internet yang saya rasa cukup riil hasilnya.
Ada suatu metode eksperimen untuk menaikkan jumlah pembelian dari situs jual beli atau bisnis online. Dengan eksperimen ini anda bisa memperbesar keuntungan dari kegiatan cari uang di internet yang sudah lama atau baru saja anda tekuni. Lalu bagaimana cara melakukan eksperimen ini?
Eksperimen Cari Uang di Internet Semakin Mudah dengan Google Analytic
Pertama-tama anda harus bisa membaca data Google Analytic. Jika anda belum mendaftarkan website yang anda gunakan untuk mencari uang di internet ke Google Analytic, maka sebaiknya ikuti panduan cara mendaftar Google Analytic. Nanti setelah anda mendaftar segera pelajari bagaimana cara menggunakan Google Analytic ini.
Setelah anda melakukan dua tahap di atas, maka silahkan membuat eksperimen berikut ini.
- Buatlah beberapa halaman promosi, sebagai contoh bisnis anda adalah bisnis pakaian (fashion). Otomatis pada halaman muka website anda ada beberapa penawaran, misalnya blus wanita, jeans wanita, jeans pria, aksesoris wanita, pakaian pesta, pakaian resmi, sepatu wanita, sepatu pria, tas, topi, dan lain sebagainya.
- Kemudian semua ragam produk ini harus bermuara pada satu halaman pemesanan.
- Biarkan struktur website anda seperti apa adanya selama satu bulan. Kemudian anda bisa membuka akun Google Analytic anda dan melihat, halaman-halaman mana saja yang paling banyak mengantarkan pengunjung ke halaman pemesanan.
- Anggap saja 10 halaman teratas yang mengantarkan pengunjung ke halaman pemesanan adalah: Tas Pesta Merah Jambu, Blus biru navy, Kaos Manchester United, Topi Hitam bordiran, sepatu hitam hak 5 cm, Sepatu safety, jeans hot pants, Kacamata sunrays, Gelang ukir naga, dan Jam tangan rantai gelang. Kalau anda sudah mengetahui bahwa ini adalah top 10 penjualan, maka segera buat gambar 10 produk ini dan pasang di sidebar.
- Dengan demikian anda akan membuat lebih banyak lagi orang bisa melihat produk-produk terlaris dari anda. Ini benar-benar bisa mendongkrak penjualan anda, dan membuat kegiatan cari uang dari internet semakin terasa untungnya.
Tips ini sangat sederhana, namun bagaimana pun anda harus melakukan penyesuaian dengan produk anda. Kasus di atas hanya contoh saja....
Catatan:
Tidak perlu melakukan tips di atas kalau pengunjung blog anda masih sedikit. Lebih baik anda fokus dulu mendapatkan pengunjung untuk blog anda. Lakukan optimisasi onpage, optimisasi offpage, dan tentu saja mengundang trafik dari mana saja, seperti facebook, twitter, dan situs-situs promosi lainnya. Karena bagaimanapun kegiatan cari uang di internet itu benar- benar tergantung dari jumlah pengunjung.
No comments:
Post a Comment